Menu

Kamis, 07 Maret 2013

Ratusan Qari-qariah Siap Bertanding


·         STQ XIX tingkat Kabupaten Banjar Digelar
Martapura, Ribuan Warga Kecamatan Aluh-aluh tumpah ruah memadati lokasi perhelatan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) XIX Tingkat Kabupaten Banjar, Senin (4/3) sore.
Bertempat dipelabuahan depan Kantor Kecamatan Aluh-Aluh, gelaran Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke XIX tingkat Kabupaten banjar resmi dibuka. Pada kegiatan yang dihelat 4-7 maret 2013 ini, kecamatan Aluh-aluh dipercaya menjadi tuan rumah.
Hadir Bupati Banjar Sultan H.Khairul Saleh, Wakil Bupati H.Ahmad Fauzan Saleh, Ketua DPRD Banjar, HM Rusli, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Banjar, Muslim dan seluruh kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di Kabupaten Banjar.
Ketua Umum Panitia STQ ke XIX, Abdul Hamid mengatakan kegiatan religius ini diikuti 423 qari-qariah dari 19 kecamatan di Kabupaten Banjar. “Bahkan dalam rapat terakhir tercatat ada 600 orang yang termasuk rombongan dari masing-masing peserta.”

Kegiatan religius itu bisa disebut pesta rakyat Kecamatan Aluh-Aluh. Hampir tiap hari ditempat berbeda digelar berbagai bidang perlombaan tilawatil al-qur’an baik tingkat anak-anak dan remaja atau dewasa.
“Meski dengan pendanaan yang minim Alhamdulillah antusiasme peserta dan warga sangat luar biasa. Dana yang dipakai untuk gelaran ini sekitar Rp.87 juta, “ terangnya.
Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Banjar,  Pangeran Wardiansyah mengatakan kegiatan ini merupakan upaya untuk menjunjung syiar Islam di Kabupaten Banjar. Dirinya berharap kegiatan ini semakin ditingkatkan.
Bupati Banjar Sultan H. Khairul Saleh juga mempunyai keinginan agar pelaksanaan STQ kedepannya bisa lebih ditingkatkan. Pun juga dengan syiar Islam di Kabupaten Banjar. “Terkait mobil operasional, mudah-mudahan kami bisa membantu. Dan untuk pendanaan , saya berharap agar pihak panitia bisa mencari donatur. Selain itu, Pemkab Banjar juga ikut sharing.” Ucapnya.
Dalam gelaran STQ ke XIX, panitia menyiapkan beberapa lokasi sebagai tempat perlombaan selain panggung utama. Lokasi itu adalah Masjid Hidayatusholihin, Masjid Nurul Hidayah, Musala SMPN 1 Aluh-Aluh dan Aula Rakerda di SDN Aluh-Aluh Besar 2.
Setelah acara open ceremony, malamnya sekitar pukul 20.00 Wita akan dilangsungkan lomba pembuka bidang tilawah dewasa atau remaja. Selain itu ada lomba rebana kategori umum. Kesemua lomba pembuka itu dilaksanakan dipanggung utama STQ ke XIX tingkat Kabupaten Banjar di Kecamatan Aluh-Aluh.
Dalam STQ tersebut dibentuk Dewan Hakim beranggotakan 60 orang. “Dewan Hakim STQ dilantik oleh Wakil Bupati Banjar, H.Ahmad Fauzan Saleh. Dewan Hakim ini terdiri dari paham betul terkait tilawatil qur’an,” Ucap Humas STQ ke XIX, Suharto. (nic)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar